Cara membuat tabel dengan Datasheet View

 on Minggu, 03 April 2016  

Pembuatan tabel
Untuk membuat sebuah aplikasi basis data, langkah pertama yang harus dilakukan adalah membuat sebuah file database. Tahapan berikutnya adalah adalah membuat tabel. Dalam Microsoft Access tersedia 2 (dua) cara untuk membuat file tabel, yakni dengan menggunakan Datasheet View atau Design View.
 Membuat tabel dengan Datasheet View
Dalam keadaan standar, setelah kita membuat file database, maka obyek tabel pertama sudah tampil dalam jendelaDatasheet View seperti gambar berikut
Tampilan datasheet view untuk membuat tabel
Berikut ini adalah tahapan untuk ingin mengisi data pada jendela datasheet view
seperti di atas, yaitu :
1. Mengisi Data atau record
Kita diminta untuk mengisi data atau record terlebih dulu pada kolom isian Clik to Add, misalnya diisi dengan angka 12345, hingga judul kolom Click to Add berubah menjadi Field1
Proses mengisi data ke dalam tabel
2. Mengganti nama kolom (Field)
Untuk mengganti nama field, misal Field1 menjadi NIP, klik dua kali Field1 hingga muncul blok warna hitam, lalu ketikkan NIP lalu Enter atau dengan cara lain klik mouse kanan lalu pilih Rename Field.
Proses mengganti nama kolom
3. Menyimpan Tabel
Terdapat beberapa cara untuk menyimpan tabel , diantaranya adalah dengan cara
  •  Klik tombol Save pada Quick Access Toolbar
  •  Klik menu File (Office 2010) lalu pilih Save
  •  Tekan tombol Ctrl+S
Jika Anda memilih salah satu perintah di atas, maka akan muncul kotak dialog Save As \
Menyimpan nama tabel
 Pada Table Name, ketik nama filenya, misal DATA PEGAWAI
 Klik tombol OK
Jika dilihat dari langkah-langkah yang dilakukan, membuat tabel dengan menggunakan mode Datasheet view memang sangat praktis, karena bisa sekaligus mengisi datanya di kolom-kolom yang dibuat. Namun metode ini memilliki satu kelemahan yang cukup mengganggu yakni tidak tersedianya fasilitas untuk menentukan tipe data dari masing – masing kolom (field). Secara default, semua kolom yang dibuat akan bertipe text. Padahal pada kenyataannya, tipe dari sebuah field harus disesuaikan dengan nilai data yang akan disimpan. Dan untuk mengubah atau mengedit tipe data harus di lakukan pada mode Design View.
Cara membuat tabel dengan Datasheet View 4.5 5 b Minggu, 03 April 2016 Pembuatan tabel Untuk membuat sebuah aplikasi basis data, langkah pertama yang harus dilakukan adalah membuat sebuah file database. Tahapan ...


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.