Perancangan navigasi untuk suatu website

 on Rabu, 01 Juni 2016  

Navigasi Halaman
Navigasi secara umum dapat digunakan untuk menunjukkan perpindahan dari satu titik ke titik yang lain. Dalam hal ini perpindahan yang dimaksud adalah perpindahan dalam satu halaman ataupun antar halaman web. Wujud dalam halaman web yang tampak adalah dalam bentuk link (tekstual), tombol dan gambar (grafis). Selain menggunakan HTML, navigasi pada halaman web juga  dapat diwujudkan dengan menggunakan program Javascript

Perancangan navigasi untuk suatu website dapat juga dikenal dengan istilah pembuatan sitemap. Penggambarannya dilakukan dengan terlebih dahulu menentukan halaman utama web, kemudian menentukan link-link apa saja dari yang ada di halaman tersebut dan mengaitkannya. Berikut ini merupakan salah   satu contoh bentuk rancangan sitemap.
Pembuatan sitemap ini dapat dilakukan dengan menggunakan aplikasi peta pikiran seperti Freemind, XMind ataupun sejenisnya. Sitemap ini nantinya dapat dijadikan panduan ataupun arah bagi programmer web dalam mengembangkan aplikasinya. Sedangkan untuk user dapat memberikan gambaran secara menyeluruh tentang web yang sedang dikunjungi

Terdapat sejumlah metode yang dapat digunakan di Javascript untuk berpindah halaman ini, diantaranya adalah :
Contoh:
File: index.html
<h1>Halaman Index</h1>
<ul>
<li
onclick="window.location.href='profil.html'">Profil</li>
<li
onclick="window.location.assign('portofolio.html');">Portofo
lio</li>
<li
onclick="window.location.replace('kontak.html');">Kontak</li
>
</ul>


File: profil.html

<h1>Halaman Profil</h1>
<ul>
<li onclick="window.history.back();">Kembali</li>
</ul>


File: portofolio.html
<h1>Halaman Portofolio</h1>
<ul>
<li onclick="window.history.back();">Kembali</li>
</ul>


File: kontak.html
<h1>Halaman Kontak</h1>
<ul>
<li onclick="window.history.back();">Kembali</li>
</ul>

Program diatas ini merupakan salah satu bentuk hasil dari sitemap yang dirancang diatas. Dimulai dari index.html berisikan link menu untuk mengakses halaman lainnya. Terdapat tiga fungsi navigasi yang diterapkan dihalaman ini. Kemudian masing-masing halaman profile.html, portofolio.html dan kontak.html terdapat menu untuk kembali ke halaman index.html. Hal yang membedakan ketiga halaman tersebut adalah hasil dari pemilihan menu Kembali. 

Pada file profile.html dan portofolio.html ketika menu Kembali dipilih browser akan membuka halaman index.html. Hal ini karena browser merekam sejarah navigasi halaman sebelumnya. Sedangkan pada file kontak.html menu Kembali yang dipilih tidak akan membawa user ke halaman index.html. Ini dikarenakan rekaman jejak sejarah file index.html dihapus pada saat pemanggilan fungsi window.location.replace() oleh menu Kontak di file index.html.
Perancangan navigasi untuk suatu website 4.5 5 b Rabu, 01 Juni 2016 Navigasi Halaman Navigasi secara umum dapat digunakan untuk menunjukkan perpindahan dari satu titik ke titik yang lain. Dalam hal ini perp...


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.